Kamis, 13 Februari 2020

PENGERTIAN ALGORITMA

Pengertian Algoritma: Definisi, Ciri-Ciri, Fungsi, dan Contohnya Apa yang dimaksud dengan algoritma (algorithm)?

 Dalam ilmu komputer dan matematika, pengertian algoritma adalah suatu urutan dari beberapa langkah logis dan sistematis yang digunakan untuk menyelesaikan masalah tertentu.
 Pendapat lain mengatakan definisi algoritma adalah proses atau serangkaian aturan yang harus diikuti dalam perhitungan atau operasi pemecahan masalah lainnya, terutama oleh komputer. Dengan kata lain, semua susunan logis yang diurutkan berdasarkan sistematika tertentu dan digunakan untuk memecahkan suatu masalah dapat disebut dengan algoritma.
 Algoritma digunakan untuk melakukan penghitungan, penalaran otomatis, serta mengolah data pada komputer dengan menggunakan software. Dalam algoritma terdapat rangkaian terbatas dari beberapa intruksi untuk menghitung suatu fungsi yang jika dieksekusi dan diproses akan menghasilkan output, lalu berhenti pada kondisi akhir yang sudah ditentukan. Berikut ini bentuk dasar algoritma: Algoritma Sekuensial (Sequence Algorithm) Algoritma Perulangan (Looping Algorithm) Algoritma Percabangan atau Bersyarat (Conditional Algorithm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tugas Inf(5 Jan 2022)

  HASIL PENGAMATAN DARI DAMPAK TEKNOLOGI INFORMASI  Klik disini